Monday, 01 January 2022

Gen Z Talk : Tren Warna dan Fashion Favorit di Pertengahan 2025

Fashion bagi Gen Z bukan sekadar pakaian, tapi cara paling berani untuk menunjukkan siapa diri mereka
August 22, 2025  | Pipintri Aviteni Damayanti
tren fashion gen z
 

Di dunia fashion, tak ada generasi yang seberani Gen Z dalam mengekspresikan identitas mereka lewat tren warna, potongan busana, hingga padu padan gaya. Generasi muda yang lahir antara tahun 1997-an hingga 2012-an ini kembali menciptakan gelombang tren yang unik dan penuh karakter, di pertengahan tahun 2025.

Mulai dari permainan warna-warna berani yang memancarkan energi positif, hingga siluet dramatis yang mengekspresikan kebebasan berekspresi. Mari kita lihat lebih dekat, apa saja tren warna dan gaya fashion yang sedang digemari Gen Z saat ini!

1. Warna-warna cerah ala dopamine dressing 

Dopamine dressing menjadi salah satu tren paling dominan di kalangan Gen Z tahun ini, yaitu mengenakan pakaian yang memicu perasaan senang dan penuh energi. Warna-warna seperti hot pink, limoncello yellow, electric blue, hingga tangerine seringkali menghiasi outfit harian Gen Z, baik di media sosial maupun jalanan kota.

Selain tentang fashion, dopamine dressing juga bagian dari self-care. Gen Z meyakini bahwa pakaian dapat meningkatkan mood dan menambah kepercayaan diri mereka. Itulah sebabnya, warna-warna bold yang dulunya dianggap “terlalu mencolok”, kini menjadi pilihan utama.

2. Mocha mousse & earth palette : keanggunan netral yang ramah lingkungan

Di sisi spektrum lainnya, banyak juga Gen Z yang tertarik pada warna-warna netral bernuansa bumi, seperti mocha mousse, clay brown, olive green, dan sky blue. 

Baca juga:   Fashion Hijab: Menyelaraskan Trend Modern dengan Nilai Islami

Warna-warna ini menjadi simbol kesadaran lingkungan dan koneksi emosional terhadap alam, serta sering digunakan dalam gaya minimalis atau natural yang tetap terlihat elegan dan effortless. Mereka mencerminkan sisi introspektif Gen Z yang peduli pada sustainability dan slow fashion. 

Pinterest bahkan mencatat bahwa pencarian warna seperti “Butter Yellow”, “Dill Green”, dan “Alpine Oat” meningkat tajam menjelang musim gugur 2025, karena Warna-warna tersebut cocok untuk outfit yang chic tapi tetap kalem dan membumi.

3. Fantasi warna "Wicked" : antara emerald dan fuchsia 

Salah satu tren unik lainnya di tahun ini datang dari pengaruh pop culture, terutama dari musikal legendaris “Wicked” yang diadaptasi ke film. Warna seperti wicked emerald, forest spell green, dan fuchsia dazzle merepresentasikan kombinasi antara sisi magis dan sisi misterius Gen Z.

Warna ini sering digunakan dalam tampilan pesta atau statement outfit, dan terlihat banyak dalam koleksi pre-fall desainer internasional. Gen Z menyukai warna ini karena menggabungkan estetika fantasi dengan kekuatan ekspresi individual.

4. Neon & pastel Y2K : kembali ke era 2000-an

Kesan retro terus merajai dunia fashion Gen Z. Hal ini ditandai dengan tren Y2K yang semakin naik daun dalam beberapa tahun terakhir. Warna-warna neon dan pastel seperti bubblegum pink, mint green, dan sky lavender kembali ke permukaan di pertengahan 2025 ini.

Dipadukan dengan siluet khas tahun 2000-an seperti baby tee, celana low-rise, dan jaket crop, warna-warna ini tak hanya bernostalgia, tapi juga memberikan sentuhan playful dan youthful yang identik dengan Gen Z.

5. Siluet oversized : kenyamanan adalah kunci 

Berbicara tentang siluet, gaya oversized dan layering masih menjadi favorit mutlak. Gen Z menjadikan potongan longgar sebagai wujud kebebasan dari norma fashion konvensional, baik untuk gaya kasual sehari-hari maupun fashion statement. 

Baca juga:   5 Tren Gaya Busana Pria 2023

Cardigan oversized, sweater overfit, jaket bomber, hingga celana cargo lebar seringkali dipadukan dalam satu look. Gaya ini tidak hanya mencerminkan kenyamanan, tapi juga menampilkan ekspresi individual yang kuat.

6. Tailored & corporate girlie : gaya kantor yang disulap jadi statement 

Menariknya, tren formal seperti jas dan celana bahan kini tak hanya digunakan untuk ke kantor. Gen Z mengadopsi potongan klasik ini dalam gaya personal mereka lewat tren “Corporate Girlie”. 

Potongan tailored blazer, rok pensil, atau vest kini hadir dalam warna pastel atau bold, dan dipadukan dengan sepatu sneakers atau aksesori yang playful. Gaya tailored dan corporate girlie mencerminkan identitas Gen Z sebagai generasi pekerja kreatif, yang tetap ingin tampil ekspresif tanpa mengorbankan profesionalisme.

7. Coquette & boho 2.0 : sentuhan feminin yang lebih lembut

Siluet feminin dengan sentuhan romantik seperti rok tutu, blus lengan puff, dan pita-pita manis juga kembali mencuri hati Gen Z. Gaya ini merupakan perpaduan antara coquette aesthetic dan boho modern, dengan siluet lembut dan tekstur ringan seperti renda atau tulle.

Gaya coquette aesthetic dan boho modern populer di berbagai platform, seperti TikTok dan Instagram karena memberikan kesan dreamy dan vintage. Cocok untuk tampilan yang ingin menonjolkan sisi lembut, romantis, dan artistik.

8. Athleisure & outerwear statement 

Gen Z tak pernah takut memadukan gaya yang fungsional dengan fashion tinggi. Tren athleisure 2.0 menunjukkan bagaimana celana training, biker shorts, dan jaket windbreaker kini tampil dalam versi yang mewah dengan bahan satin, kulit sintetis, atau nilon glossy. 

Outerwear seperti trench coat oversized, jaket teknikal, atau puffer berwarna mencolok juga menjadi highlight. Fungsionalitas tetap penting, tapi desain tetap harus standout!

Baca juga:   Street Style Fashion Trends 2023, Intip Prediksinya

Kesimpulan

Pertengahan tahun 2025 membuktikan bahwa Gen Z bukan pengikut tren, mereka adalah pencipta gaya baru. Gaya mereka sangat unik dan autentik, dengan perpaduan warna-warna ekspresif dan siluet yang mencerminkan kebebasan.

Dari tampilan bold dengan warna cerah hingga elegan dengan earthy tones, dari oversized comfort hingga tailored power dressing, Gen Z terus menjelajah berbagai identitas fashion yang mencerminkan semangat zaman mereka yaitu bebas, inklusif, dan penuh imajinasi.

Fashion bukan lagi soal aturan. Di tangan Gen Z, fashion adalah cara untuk berbicara, merasa, dan bermimpi. Dan tahun 2025 ini merupakan panggung besar mereka untuk bersinar.

Temukan artikel fashion terlengkap hanya di Laruna, stay stylish, stay updated!

Reference: 
ozzakonveksi.com

radarmojokerto.jawapos.com

wartakini.co.id
Copyright © 2023 - Style by Laruna - All rights reserved
chevron-down linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram