Jaket kulit adalah salah satu jenis pakaian yang tidak hanya stylish dan elegan, tetapi juga tahan lama jika dirawat dengan baik. Namun, merawat jaket kulit memerlukan perhatian dan cara khusus agar tetap awet selama bertahun-tahun. Kulit adalah bahan alami yang memiliki sifat khusus, sehingga membutuhkan perawatan yang berbeda dari bahan tekstil lainnya.
Berikut ini adalah panduan langkah demi langkah tentang cara merawat jaket kulit kamu agar tetap awet, tidak mudah rusak, dan selalu terlihat seperti baru.
Membersihkan jaket kulit secara teratur adalah langkah pertama dalam menjaga ketahanannya. Meskipun jaket kulit tidak perlu dicuci terlalu sering, kamu harus membersihkannya dari debu dan kotoran yang menempel setelah digunakan. Berikut cara membersihkan jaket dengan benar.
Berbeda dengan pakaian berbahan kain, jaket kulit tidak perlu sering dicuci. Terlalu sering mencuci jaket kulit dapat menyebabkan kelembapannya hilang dan membuat kulit menjadi kering. Sebaiknya, cuci jaket kulit kamu hanya jika benar-benar kotor atau terkena noda yang sulit dihilangkan dengan cara dibersihkan secara manual.
Jika jaket kamu basah, kamu bisa mengelap dengan kain yang lembut dan dikeringkan dengan cara di angin-anginkan. Sebisa mungkin hindari sumber panas seperti sinar matahari, dan hairdryer, hal ini menyebabkan kerusakan pada jaket kulit yang kamu miliki.
Seperti pada kulit manusia, jaket kulit juga bisa menjadi kering dan pecah-pecah seiring berjalannya waktu, terutama jika sering terkena sinar matahari atau panas. Untuk menjaga kelembaban kulit, gunakan pelembap khusus atau kondisioner kulit secara teratur. Produk-produk yang khusus dirancang untuk menjaga kelenturan kulit dan mencegahnya mengering.
Lalu kapan kita harus menggunakan pelembap, gunakan pelembap kulit setiap beberapa bulan, terutama setelah jaket terlihat mulai kusam atau setelah kamu membersihkannya. Gunakan kain lembut untuk mengaplikasikan pelembap secara merata ke seluruh permukaan jaket.
Pastikan untuk menggunakan produk perawatan yang memang dirancang untuk kulit asli. Hindari menggunakan pelembap yang berbahan dasar air atau minyak mineral, karena bisa menyebabkan kulit cepat rusak.
Cara menyimpan jaket kulit kamu juga berpengaruh pada ketahanannya. Penyimpanan yang salah dapat menyebabkan jaket menjadi kusut, mengkerut, atau bahkan berubah bentuk jaket. Berikut ini adalah cara menyimpan jaket kamu agar tetap terjaga.
Meskipun beberapa jaket kulit telah dilapisi dengan pelindung air, air tetap dapat merusak tekstur dan warna kulit. Jika kamu tidak sengaja terkena hujan saat mengenakan jaket kulit, segera keringkan dengan kain lembut dan biarkan jaket kering secara alami.
Untuk perlindungan ekstra, kamu bisa menggunakan semprotan tahan air yang khusus untuk bahan kulit. Ini akan membantu jaket kulit kamu terlindungi dari percikan air atau hujan ringan. Namun, semprotan ini tidak membuat jaket 100% tahan air, jadi tetap hindari penggunaan jaket saat hujan deras.
Kulit cenderung rentan terhadap kerusakan fisik akibat gesekan atau goresan. Oleh karena itu, hindari mengenakan jaket kulit di tempat atau saat aktivitas yang berpotensi membuat jaket tergores atau terbentur benda keras.
Jika jaket kulit kamu memiliki resleting atau kancing, periksa secara berkala apakah ada bagian yang bisa menyebabkan goresan pada permukaan kulit. Hindari juga mengenakan tas atau aksesori yang kasar yang bisa menimbulkan gesekan berlebihan pada jaket.
Jika jaket kulit kamu mengalami kerusakan yang lebih serius seperti robek, warna pudar, atau noda yang sangat sulit dihilangkan, bawa jaket kamu ke profesional perawatan kulit. Karena mereka memiliki alat dan produk yang tepat untuk memperbaiki atau mengembalikan kondisi jaket kulit tanpa merusaknya.
Jangan sembarangan membawa jaket kulit ke dry cleaner biasa. Pastikan tempat yang kamu pilih memiliki pengalaman dalam merawat pakaian berbahan kulit, karena salah penanganan dapat menyebabkan jaket rusak.
Jaket kulit lebih cocok digunakan pada cuaca yang sejuk hingga dingin. Kamu bisa menghindari mengenakan jaket kulit saat cuaca sangat panas atau lembap, hal ini dikarenakan keringat dan kelembaban bisa meresap ke dalam kulit dan membuatnya bau dan lebih rentan terhadap kerusakan.
Merawat jaket kulit agar tetap awet selama bertahun-tahun memerlukan perawatan khusus dan memerlukan kekonsistenan dalam perawatannya, namun upaya ini sepadan dengan hasil yang didapatkan.
Inti dari perawatan jaket kulit adalah menjaga kebersihan, kelembapan, dan penyimpanan yang baik. Dengan mengikuti cara merawat di atas, jaket kulit kamu akan tetap tampak elegan dan stylish dalam jangka waktu yang lama.