Monday, 01 January 2022

Konsep "Less is More" dalam Minimalist Fashion

Inti dari esensi less is more dalam minimalist fashion adalah sebuah konsep yang lebih memilih pakaian sederhana dan meminimalkan penggunaan aksesoris yang berlebihan untuk mencapai penampilan yang elegan, efektif, dan sadar akan lingkungan.
less is more dalam fashion
 

Konsep "Less is More" dalam Minimalist Fashion - Bagi sebagian orang yang memiliki banyak kesibukan kemudian dituntut untuk selalu cepat tanggap dan tepat waktu, kapan saja dan dimana saja pasti menyukai segala sesuatu yang simple dan praktis. Tidak terkecuali dalam hal berpakaian, yang biasanya membutuhkan banyak waktu untuk memilih dan menentukan mana pakaian mana yang pas, sesuai, serta cocok di kegiatan yang akan dihadiri.

Oleh karena itu, jika kamu termasuk orang yang menginginkan kepraktisan agar memiliki lebih banyak waktu untuk hal-hal lainnya bisa menerapkan minimalist fashion dengan konsep less is more. Konsep less is more dalam fashion ini sering dikaitkan dengan minimalist fashion karena esensinya yang meminimalkan elemen-elemen tidak perlu dan berfokus pada esensial atau hal dasar untuk menciptakan tampilan yang lebih bersih, tajam, terfokus dan elegan. 

Konsep "Less is More" dalam Minimalist Fashion

Di bawah ini adalah 7 esensi atau hakikat dari konsep less is more dalam minimalist fashion yang perlu kamu ketahui, antara lain ;

1. Kesederhanaan desain

Esensi yang pertama dari konsep less is more adalah desain yang sederhana, dalam artian memilih pakaian dan aksesoris dengan garis-garis bersih, berpotongan simple, dan juga sedikit atau tanpa detail yang berlebihan. Sehingga menciptakan tampilan yang efektif dan tidak terlalu ramai, untuk mengurangi kebingungan dalam memilih pakaian setiap hari.

2. Warna netral

Esensi selanjutnya dari konsep less is more dalam minimalist fashion adalah menggunakan warna-warna netral seperti hitam, putih, abu-abu, dan nude yang menjadi bagian penting dari konsep ini. Pemilihan warna yang terbatas ini dapat membantu menciptakan tampilan yang bersih dan serbaguna, karena penggunaan warna-warna netral lebih mudah dipadukan dengan warna lain maupun dengan sesama warna netral itu sendiri.

Baca juga:   Menerapkan Sustainable Fashion di Bulan Ramadhan!

3. Kualitas lebih penting dari kuantitas

Konsep less is more dalam minimalist fashion berikutnya adalah mendorong pemikiran bahwa lebih baik memiliki sedikit pakaian namun berkualitas tinggi, daripada banyak pakaian berkualitas rendah dan cepat rusak. Karena selain sebagai investasi pada pakaian yang tahan lama dan berkualitas, juga untuk mendapatkan kenyamanan dalam berpakaian.

4. Fokus pada fungsionalitas

Esensi berikutnya dari konsep less is more adalah fokus pada fungsionalitas pakaian, melalui pemilihan barang yang dirancang dengan pemikiran kuat, terkait kemampuannya saat digunakan untuk bergerak supaya dapat merasakan kenyamanan di berbagai situasi. 

5. Aksesoris terbatas

Menghindari penggunaan aksesoris yang berlebihan adalah bagian penting dari konsep less is more dalam minimalist fashion, dengan lebih sering menggunakan aksesoris yang sederhana dan berfungsi baik seperti jam tangan atau tas yang bersih dan minimalis.

6. Pilihan barang yang berkelanjutan

Sudah banyak orang yang memilih pakaian berkualitas tinggi dan berkelanjutan. Dengan mengikuti konsep less is more ini mereka lebih memiliki kesadaran terhadap dampak lingkungan dan etika produksi pakaian, sehingga mendukung pakaian berkualitas tinggi dan berkelanjutan.

7. Penekanan pada kualitas hidup

Diluar fashion, konsep less is more juga mencerminkan pendekatan kehidupan sehari-hari yang sederhana. Hal tersebut kemudian mendorong setiap orang untuk fokus pada hal-hal yang benar-benar penting, dan mengurangi kerumitan dalam pemilihan pakaian.


With Laruna, you can combine your love for fashion and the planet by choosing sustainable options that fit your style and contribute to positive changes. Want to join Laruna as a content contributor? We'd love to spend time with you!

Reference: 
https://www.ayobandung.com/fashion/pr-79731539/memulai-gaya-hidup-minimalis-ldquo-less-is-more-rdquo-berikut-tipsnya
Copyright © 2023 - Style by Laruna - All rights reserved
chevron-down linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram